Di Kedai Ini, Anda Bisa Ngopi Sambil Internetan

Selasa, 20 Januari 20150 komentar

Sejumlah anggota DPRD Pamekasan Ngopi di Kedai Sebelas 12 Pamekasan
Pamekasan (Blogger Madura) - Jika anda penikmat kopi, suka membaca dan memiliki hoby online, seperti browsing, internetan, maka sangat pas rasanya jika memilih kedai ini sebagai tempat nongkrong. Namanya Kedai Kopi dan Baca Sebelas 12.

Kedai ini terletak di Jalan Trunojoyo, sekitar 2 kilometer ke arah selatan Monumen Arek Lancor, atau tepatnya di eks stasiun PJKA Pamekasan, bersebelahan dengan kantor Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Pamekasan.

Konsep lesehan yang dirancang oleh pemilik kedai, dengan fasilitas stop-kontak atau colokan tempat cas handphone diberbagai sudut ruangan, membuat pengunjung betah berlama-lama di kedai ini.

Tempat yang bersih, serta pemilik yang ramah, menjadi daya tarik tersendiri bagi penikmat kopi di Bumi Gerbang Salam Pamekasan ini. Apalagi, berbagai jenis permainan juga disediakan di kedai ini, seperti domino, remi dan catur.

Tak heran, jika setiap malam, bahkan hingga dini hari, kedai ini selalu ramai dikunjungi para penikmat kopi. Mereka yang datang ke kedai ini, dari berbagai kalangan. Baik mahasiswa, pelajar, aktivis pemuda, akademisi, pejabat dan para politisi.

Para penggemar sepak bola juga betah berlama-lama di kedai milik Dedy Kurniawan ini. Tidak jarang di kedai ini pula sering dijadikan tempat nonton bareng (nobar) berbagai jenis pertandingan sepak bola, baik dalam maupun luar negeri.

Hal ini pula yang menyebabkan banyak poster dan lambang group sepak pola terpajang di sudut-sudut ruangan di kedai Sebelas 12 ini.

Bagi penikmat kopi dari kalangan pelajar dan mahasiswa, serta orang-orang yang gemar membaca buku, pemilik kedai menyediakan berbagai jenis buku, baik buku-buku tentang materi kuliah di kampus, ataupun buku-buku junis bacaaan umum lainnya.

Di kedai ini pula, sering digelar diskusi publik oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dengan berbagai jenis tema aktual yang mengundang nara sumber dari berbagai kalangan. Seperti eksekutif, legislatif, praktisi dan ekademisi, termasuk budayawan.

Harga kopi yang dijual di kedai ini, juga sangat terjangkau, yakni antara Rp1.500 hingga Rp4.000 bergantung pada jenis kopi yang dipesan pembeli.

Anda penasaran dengan Kedai Kopi yang menjadi tongkrongan kaula muda yang dikelola dengan pola pikir orang dewasa ini? Silahkan saja datang langsung ke Kedai Kopi dan Baca Sebelas 12 di Eks Stasiun PJKA Jalan Trunojoyo Pamekasan yang buka mulai pukul 02.00 WIB siang, hingga dini hari itu. (Tim Blogger Madura)
Share this article :

Posting Komentar

 
Didukung oleh : Facebook | Twitter | You Tobe
Copyright © 2015. Blog Madura - All Rights Reserved
Media Lainnya Sakera Pamekasan dan Tokoh Kita
Serta Didukung Penuh Oleh Madura Media